Porsche Panamera Terbaru Dengan Banyak Pilihan Model Hybrid

Jenis mobil sedan itu baru saja meluncurkan dua varian yang sudah terelektrifikasi.
by Robb Report
0 comment

Produsen mobil asal Jerman, Porsche baru saja menambahkan dua varian Panamera terelektrifikasi yang disebut 4 E-Hybrid dan 4S E-Hybrid dalam jajaran produksinya. Tidak sekuat Turbo E-Hybrid, tetapi model ini memberikan jaminan lebih banyak pilihan performa kepada pengemudi.

Panamera terbaru telah hadir belum lama ini. Sebelumnya, Porsche telah meluncurkan mobil empat pintu tersebut dalam dua model yakni versi biasa dan Turbo S E-Hybrid pada pengujung tahun 2023 lalu. Mobil hybrid baru kali ini terlihat hampir identik dengan pendahulunya, dengan hatchback berhidung panjang yang memancarkan kelas dan kinerja dalam ukuran yang sama. Namun, dalam segi desain model terbaru ini telah sedikit direvisi. Bagian fascia depannya telah didesain ulang, dan garis mobil ini menjadi lebih tajam dari sebelumnya. Perubahannya tidak terlalu kentara, tetapi memberikan kesan lebih berotot pada mobil.

Perubahan yang lebih menonjol dapat ditemukan di balik kap mesin. Kedua varian ini ditenagai oleh mesin V-6 turbocharged yang telah ditingkatkan. Pada 4 E-Hybrid, mesin tersebut menghasilkan 300 hp, tetapi mendapat tambahan 163 hp dari motor listriknya. Total output-nya mencapai 463 hp dan torsi 479 ft lbs. Sementara itu, pada 4S E-Hybrid, mesinnya menghasilkan 348 hp sendiri, sementara motor listriknya menghasilkan tambahan 187 hp, dengan total output 536 daya kuda dan putaran 553 ft lbs. Porsche meyakini tidak ada yang bisa menyaingi Turbo E-Hybrid yang memiliki mesin V-8 twin-turbocharged berlistrik dan sanggup menghasilkan tenaga 670 hp dan torsi 685 ft lbs.

Kedua varian tersebut tetap menawarkan performa yang luar biasa, apalagi jika mengingat Panamera adalah mobil bertipe sedan. Porsche Panamera 4 E-Hybrid rilisan terbaru dapat berlari dari nol hingga 60 mph dalam 3,9 detik dan memiliki kecepatan tertinggi 174 mph. Sementara, tipe 4S E-Hybrid dapat mencapai 60 mph dalam 3,5 detik dan mencapai kecepatan tertinggi 180 mph.

Masalah besarnya terdapat di powertrain yang memakai baterai 21,8 kWh dan sama dengan yang ditemukan di Turbo E-Hybrid. Dilansir dari Car and Driver, pemakaian baterai tersebut memungkinkan mobil berjalan sejauh 30 mil dalam mode listrik penuh. Baterainya dapat terisi penuh hanya dalam dua setengah jam menggunakan pengisi daya 11 kWh yang terpasang di dalamnya. Peningkatan penting lainnya adalah suspensi udara dua ruang dengan peredam aktif yang dapat ditingkatkan ke sistem Porsche Active Ride jika Anda menginginkan pengendaraan yang lebih mulus.

Panamera hybrid model terbaru diharapkan mulai dipasarkan pada pertengahan tahun 2024 ini. Tipe 4 E-Hybrid akan dijual mulai dari $117,495 dan 4S E-Hybrid seharga $128,795.

You may also like