Mobil F1 Enam Roda Ini Akan Dilelang RM Sotheby’s

P34 yang akan dilelang berasal dari koleksi pribadi mantan pembalap 1970-an.
by Robb Report
0 comment

Rumah lelang RM Sotheby’s akan melelang mobil balap mobil Formula 1 (F1) enam roda berdasarkan informasi dari tim pengembang, Tyrrell P34 di Monako. Kendaraan roda enam ini dibuat dengan spesifikasi yang sama persis dengan aslinya dan bahkan siap berkompetisi.

Orang-orang yang mempelajari olahraga ini setelah menonton seri dokumenter Drive to Survive mungkin tidak menyadari hal ini. Namun, memang ada masanya yakni pada periode singkat di tahun 1970-an ketika mobil F1 roda enam mulai populer. Mobil pertama dan tersukses ialah P34, yang menampilkan satu set empat roda kecil berukuran 10 inci di depan dan roda lebih besar di belakang.

Desain ini diwujudkan oleh teknisi tim Derek Gardner. Ide awalnya adalah roda depan yang lebih kecil diyakini dapat mengurangi hambatan tanpa mengorbankan traksi. Dari ide itu keberhasilan tercapai, setidaknya pada musim pertamanya di grid. Selama mengikuti perlombaan pada 1976, P34 yang dikemudikan oleh Jody Scheckter dan Patrick Depailler secara rutin finis di podium. Hebatnya, bahkan Scheckter memenangkan perlombaan, dan membawa Tyrrell ke posisi ketiga dalam klasemen konstruktor. Perubahan desain memastikan mobil tersebut tidak dapat mengulangi performa kuatnya di musim berikutnya, sebelum F1 memberlakukan aturan yang membatasi jumlah roda pada sebuah mobil menjadi empat aja.

P34 yang akan dilelang berasal dari koleksi pribadi Scheckter. Dibangun pada 2008, mobil ini menggunakan salah satu sasis asli yang tersisa. “Chassis 8,” demikian sebutannya, hadir dengan mesin Ford-Cosworth DFV V-8 3.0 liter, serta saluran pendingin rem di sayap depan. Mobil ini bukan replika persis dari mobil yang dikendarai Scheckter pada 1977, tetapi tetap saja penampilannya tak jauh beda dengan menampilkan livery balap biru dan kuning menarik serta panel bodi bening yang memungkinkan pengemudi melihat bannya sendiri. Selain itu, mobil ini juga dibuat untuk dikendarai dalam acara balap bersejarah dan bahkan mendapat bendera finis di Monterey pada 2008. Tidak disebutkan berapa mil jarak yang ditempuh mobil tersebut, tetapi kondisinya diyakini sangat baik.

Rencananya mobil P34 ini akan dilelang pada 11 Mei mendatang sebagai bagian dari lelang yang akan diadakan di Monako. RM Sotheby’s memiliki harapan besar mobil ini bisa terjual di kisaran $490,000 dan $700,000.

You may also like