Fairfield by Marriott Belitung: Menyambut Keindahan dan Ketenangan Pulau Belitung

Bersama Jessica Venly, Fairfield by Marriott Belitung sukses menyajikan pengalaman tak terlupakan di Pulau Belitung.
by Fazil Pamungkas
0 comments

Foto: Fairfield by Marriott Belitung

Pulau Belitung dengan keindahan alamnya yang memukau, kini menjadi tujuan utama wisatawan yang mencari ketenangan dan pesona alam. Di tengah keindahan ini berdiri Fairfield by Marriott Belitung, sebuah hotel yang menawarkan pengalaman menginap luar biasa dengan standar internasional. Hotel ini tidak hanya berkomitmen untuk memberikan pelayanan terbaik, tetapi juga berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi dan sosial Pulau Belitung.

Terletak di pulau yang indah dan belum banyak tersentuh, Fairfield by Marriott Belitung menghadapi tantangan dan peluang di pasar perhotelan. Posisi strategis hotel yang dekat dengan destinasi wisata utama menjadi keuntungan bagi tamu yang ingin mengeksplorasi Pulau Belitung. Hotel ini juga memposisikan diri untuk memenuhi kebutuhan segmen bisnis dan rekreasi, serta berupaya meningkatkan pengalaman menginap tamu melalui berbagai inovasi.

Fairfield by Marriott Belitung terletak di Pantai Tanjung Pendam, Tanjung Pandan. Lokasi ini menawarkan pemandangan laut yang menakjubkan dan matahari terbenam yang spektakuler. Hotel ini juga memiliki kolam renang terbesar di Pulau Belitung, yang menawarkan pemandangan matahari terbenam yang indah, menjadikannya tempat yang sempurna bagi tamu untuk bersantai dan menikmati keindahan alam.

Di Balik Sukses Fairfield by Marriott Belitung

Jessica Venly. Foto: Fairfield Marriott Belitung

Ketika kita membicarakan kesuksesan sebuah hotel mewah di lokasi yang eksotis, tak jarang kita melewatkan sosok yang bekerja keras di baliknya. Salah satu tokoh inspiratif yang telah berhasil menciptakan dampak besar di sektor pariwisata Pulau Belitung adalah Jessica Venly, Owner Fairfield by Marriott Belitung. Dengan visi yang kuat dan determinasi yang tak tergoyahkan, Jessica telah membawa perubahan signifikan pada industri perhotelan di daerah ini.

Perjalanan karier Jessica tidak terjadi secara instan. Berawal dari tahun 2015, ketika ia sedang melanjutkan studi pendidikan S2 di Australia, ia pertama kali melihat peluang emas di Pulau Belitung. “Semuanya dimulai dari sekitar tahun 2015 ketika saya sedang melanjutkan studi pendidikan S2 di Australia. Melihat peluang pertumbuhan di Pulau Belitung yang sangat berbeda, dengan begitu banyak hal yang ditawarkan oleh pulau tersebut, dengan keindahan alam yang sangat menakjubkan, serta suasana yang sangat tenang,” kenang Jessica. Di tengah keindahan alam yang memesona dan potensi besar yang ditawarkan Belitung, Jessica merasa tertantang untuk mengukir kesuksesan baru di bidang pariwisata. Momen tersebut menjadi titik balik dalam hidupnya, ketika ia memutuskan untuk memanfaatkan peluang ‘first entry’ positioning di pulau ini.

Bagi Jessica, investasi di Pulau Belitung bukan sekadar langkah bisnis semata. Ini adalah bentuk nyata kontribusinya terhadap Indonesia, negara yang sangat ia cintai. “Saya sangat bersemangat untuk memberikan kontribusi tidak hanya pada bisnis keluarga saya tetapi juga negara yang saya cintai, Indonesia. Dengan harapan kontribusi kecil tersebut akan berdampak besar dalam jangka panjang,” ungkapnya. Tekad ini juga yang membawa Jessica untuk terus bergerak maju meskipun tantangan menghadang. Dengan dukungan keluarga dan rekan kerja, Jessica berhasil mewujudkan mimpinya dalam waktu yang sangat singkat —hanya dalam dua tahun, hotel Fairfield by Marriott Belitung berdiri kokoh, siap menyambut para wisatawan dari berbagai penjuru dunia.

Jessica Venly. Foto: Fairfield Marriott Belitung

Kesuksesan yang diraihnya tak lepas dari prinsip hidup yang selalu ia pegang teguh. “Saya yakin bahwa kegigihan, kerja keras, dan tekad adalah faktor yang mendorong saya hingga saat ini,” kata Jessica. Ia juga berbagi salah satu motto hidupnya, “Untuk tidak pernah berhenti belajar dan untuk tidak menjadi orang terpintar di ruangan.” Baginya, keingintahuan yang besar dan kemampuan untuk mengajukan pertanyaan yang tepat adalah kunci kesuksesan dalam dunia bisnis.

Visi Jessica untuk Fairfield by Marriott Belitung juga sangat jelas dan ambisius: ingin menjadikan Pulau Belitung sebagai destinasi pilihan utama untuk para wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang sangat menakjubkan. Jessica berusaha menjadikan hotel ini sebagai tempat yang bukan hanya menawarkan pengalaman menginap yang luar biasa, tetapi juga menjadi bagian dari komunitas lokal dengan pendekatan inovasi yang berkelanjutan.

Tidak hanya berfokus pada kenyamanan tamu, Jessica juga memiliki komitmen untuk melibatkan komunitas sekitar dalam setiap inisiatifnya. Ia percaya bahwa keberhasilan sebuah bisnis tidak hanya diukur dari profit semata, tetapi juga dari seberapa besar dampak positif yang bisa diberikan kepada lingkungan sekitar. Melalui perjalanan dan visi inilah, Jessica Venly tidak hanya menjadikan Fairfield by Marriott Belitung sebagai destinasi favorit wisatawan, tetapi juga sebagai simbol dedikasi dan komitmen dalam memajukan pariwisata Indonesia.

Membangun Kemewahan di Pulau Belitung

Foto: Fairfield by Marriott Belitung

Fairfield by Marriott Belitung berusaha menjadikan Pulau Belitung sebagai destinasi pilihan utama bagi wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam. Hotel ini berkomitmen untuk memberikan pengalaman menginap yang luar biasa dengan kualitas pelayanan terdepan dan inovasi berkelanjutan yang melibatkan komunitas lokal. Hotel ini mendukung usaha lokal dengan menggunakan produk dan jasa berkualitas tinggi dari komunitas sekitar, serta menciptakan lapangan kerja. Mereka juga ingin memberikan layanan terbaik kepada tamu, menciptakan pengalaman unik menjelajahi Pulau Belitung melalui kolaborasi dengan komunitas lokal di bidang pariwisata, budaya, dan kreatif, serta menjaga kelestarian lingkungan.

Fairfield by Marriott Belitung berfokus pada keamanan dan kepuasan tamu. Hotel ini menawarkan layanan tambahan seperti bantuan pemesanan penerbangan, perencanaan tamasya, dan pengaturan acara khusus. Dengan ‘one-stop service’, hotel ini memastikan tamu mendapatkan kemudahan dalam merencanakan liburan mereka. Fairfield by Marriott Belitung juga menghadirkan paket-paket khusus yang berbeda sesuai dengan permintaan dan kebutuhan tamu, serta mendorong tamu untuk merasakan budaya dan berkenalan dengan komunitas lokal melalui berbagai kerjasama dengan institusi budaya dan amal.

Fairfield by Marriott Belitung sangat memperhatikan kelestarian lingkungan. Hotel ini telah mengadopsi berbagai praktik ramah lingkungan seperti penghematan energi, pengelolaan limbah sesuai prosedur, dan mengganti kemasan plastik sekali pakai dengan bahan ramah lingkungan. Komitmen ini menunjukkan dedikasi hotel dalam menjaga lingkungan dan mendukung komunitas lokal. Terletak di pinggir Pantai Tanjung Pendam, Fairfield by Marriott Belitung menawarkan pemandangan laut dan matahari terbenam yang indah. Kolam renang terbesar di Pulau Belitung memberikan pemandangan yang menakjubkan bagi para tamu.

Foto: Fairfield by Marriott Belitung

Dalam hal kuliner, Fairfield by Marriott Belitung memperkenalkan kuliner asli Pulau Belitung. Chef in-house hotel ini mengajak tamu untuk memilih langsung hasil laut dari pasar tradisional dan memasak bersama dengan resep khas Belitung. Pengalaman ini memberikan kesempatan bagi tamu untuk lebih mengenal dan merasakan keunikan budaya kuliner lokal.

Fairfield by Marriott Belitung berkomitmen untuk mendukung komunitas lokal. Hotel ini memprioritaskan perekrutan talenta lokal dan memberikan pelatihan berstandar internasional. Selain itu, hotel ini bekerja sama dengan usaha lokal untuk menyediakan produk dan jasa berkualitas tinggi, menciptakan lapangan kerja, dan mendukung pertumbuhan ekonomi lokal. Fairfield by Marriott Belitung juga aktif dalam berbagai kegiatan filantropi seperti acara amal tahunan Road To Give dan pembersihan pantai.

Foto: Fairfield by Marriott Belitung

Untuk meningkatkan pengalaman tamu, Fairfield by Marriott Belitung terus berinovasi dengan mengintegrasikan teknologi dalam operasionalnya. Rencana untuk menambahkan fitur mobile key memungkinkan tamu untuk check-in melalui smartphone mereka, sehingga mengurangi interaksi fisik dan meningkatkan kenyamanan. Aplikasi Marriott Bonvoy yang digunakan memungkinkan tamu untuk melakukan check-in, check-out, mengajukan permintaan, dan mendapatkan layanan tamu hanya melalui perangkat mobile mereka.

Fairfield by Marriott Belitung menyadari pentingnya mengikuti tren perhotelan yang terus berkembang. Tren masa depan yang mereka prediksi akan signifikan adalah fokus pada kelestarian lingkungan dan penawaran nilai budaya tradisional yang menjadi ciri khas setiap daerah. Hotel ini merespon tren ini dengan menawarkan paket menginap yang berkolaborasi dengan komunitas lokal, memberikan pengalaman autentik dan tak terlupakan bagi wisatawan.

Foto: Fairfield by Marriott Belitung

Untuk masa depan, Fairfield by Marriott Belitung berencana untuk memperkenalkan Pulau Belitung ke dunia dengan menghadirkan berbagai pengalaman menarik melalui paket wisata hasil kolaborasi dengan para pelaku industri pariwisata, budaya, dan kreatif. Hotel ini juga terbuka terhadap peluang ekspansi yang akan membantu Pulau Belitung mencapai potensinya secara optimal, menarik lebih banyak wisatawan dan investor untuk berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi lokal.

Fairfield by Marriott Belitung tidak hanya menawarkan pengalaman menginap yang luar biasa dengan pemandangan alam yang indah dan fasilitas mewah, tetapi juga berkomitmen pada kelestarian lingkungan. Dengan visi yang kuat dan berbagai inisiatif inovatif, hotel ini berupaya menjadikan Pulau Belitung sebagai destinasi wisata utama yang dikenal di kancah nasional dan internasional.

You may also like