Aktor Matthew Lillard Merilis Bourbon Bertema Dungeons & Dragons

Ceritanya memang fantasi, namun kelezatan wiski ini nyata.
by Robb Report
0 comments

Sudah banyak minuman beralkohol yang di-endorse oleh selebriti. Tetapi hanya ada satu minuman beralkohol yang mengangkat tema fantasi ala cosplay D&D dan dimiliki oleh selebriti yang gemar memaikan peran dalam film fiksi ilmiah. Itulah Sandkheg’s Hide, bourbon persembahan Find Familiar Spirits milik aktor-gamer Matthew Lillard.

Perusahaan minuman keras milik Lillard diluncurkan tahun lalu, ketika Find Familiar Spirits merilis bourbon bernama Quest’s End: Paladin. Ia mendirikan perusahaan tersebut bersama penulis skenario Justin Ware dan penasihat Tim Sparapani, salah satu pendiri Blue Run Spirits. Selama setahun terakhir, mereka telah merilis dua whiskey lain bernama Quest’s End Paladin +1 dan Quest’s End Rogue.

Belum banyak informasi mengenai isi dari botol Sandkheg’s Hide yang baru ini, selain fakta bahwa ini adalah “bourbon terbatas dengan campuran khusus” yang bersumber dari penyulingan yang dirahasiakan. Peramu utama Quest’s End, Ale Ochoa, memadukan bourbon dasar dengan bourbon yang dimatangkan di tong vermouth dan sherry untuk menghasilkan perpaduan rasa apel panggang, oak, dan shortbread dengan sentuhan rasa herbal dan buah merah kering di lidah.

Nama Sandkheg’s Hide mungkin tidak familiar bagi Anda, kecuali Anda adalah penggemar berat dunia Critical Role (atau Critter). Critical Role adalah imperium fantasi multi-platform yang terinspirasi dari Dungeons & Dragons, terdiri dari serial web, komik, podcast, dan acara animasi Amazon yang berlatar belakang dunia Exandria. Menurut siaran pers, nama whiskey ini dapat ditelusuri kembali ke serial animasi tersebut, khususnya ” kisah Vox Machina, Campaign 1.” Di dunia fantasi itu, Sandkheg’s Hide adalah “minuman beralkohol keras yang diproduksi di gurun Marquet dari empedu asam sandkheg (makhluk insektoid setinggi 8 kaki).” Label dan kemasannya dirancang untuk mencerminkan dunia ini, dengan koin yang diikat di leher tas goni dan jurnal “temuan” yang menceritakan kisah latar belakang whiskey tersebut.

“Dari desain botol Exandrian yang menawan hingga campuran whiskey yang lezat hingga karya seni dan cerita Critical Role yang luar biasa baru dalam jurnal tersebut, kami sangat bangga dengan apa yang telah kami ciptakan dengan Sandkheg’s Hide,” kata Lillard dalam sebuah pernyataan. “Kami pikir Critter akan sangat menyukainya.”

Sandkheg’s Hide sekarang tersedia untuk dibeli melalui situs web Quest’s End atau Seelbach, atau untuk waktu terbatas dari situs web yang dibuat khusus untuk whiskey tersebut. Segeralah pesan, Critter, karena persediaan terbatas dan tampaknya rilis sebelumnya sudah terjual habis.

You may also like