Bugatti Merilis Chiron 1.500 HP Terakhirnya

Foto: Bugatti.

Semua hal yang baik pasti akan berakhir, termasuk produksi Bugatti Chiron.

Produsen mobil mewah asal Prancis ini telah mengungkapkan bahwa Chiron terbaru dengan tenaga 1.500 HP akan menjadi keluaran standar terakhir dari modern-hypercar kedua mereka. Tak hanya itu, Bugatti juga menyebutkan bahwa pengiriman terakhir coupé luar biasa ini akan selesai dalam beberapa bulan ke depan.

Bugatti membagikan foto-foto pertama dari Chiron terbarunya di platform Twitter pada hari Rabu. Kendaraan hasil dari kustomisasi dalam program “Ser Mesure” Bugatti ini memiliki warna Nocture Black dengan finishing glossy yang dipadukan dengan aksen Orange Copper. Detail eksterior paling mencolok adalah angka “16”  yang terpampang di bagian horseshoe grille khasnya. Skema warna ini juga terlihat di bagian interior, di mana Anda akan menemukan bahan kulit berwarana Beluga Black dan Copper Brown yang melapisi kokpit dan kursi. Terdapat pula tulisan tangan berwarna kontras di konsol tengah dan ambang pintu yang menandai kendaraan ini sebagai “The final 1.500 HP Chiron.”

Bugatti Chiron “Final 1,500 HP”. Foto: Bugatti.

Prepare to bid adieu to the era of the Chiron,” tulis Bugatti di X, yang sebelumnya dikenal sebagai Twitter. “Bugatti unveils the final 1,500 [hp] Chiron as the marque readies itself for the delivery of its last Chiron example in a few months.

Bugatti tidak mengungkapkan identitas dari pemilik Chiron ini, namun Motor1.com melaporkan bahwa mobil ini dimiliki oleh seorang eksekutif perusahaan minyak dan gas berbasis Kanada, Bilal Hydrie. Sejumlah unggahan di akun Instagram pengusaha ini memperkuat informasi tersebut, termasuk satu post yang menunjukkan bahwa ia telah mengamankan slot pembuatan pada September 2021. Meskipun harga kendaraan tidak sepenuhnya terlihat dalam gambar, tampak jelas bahwa ia mengeluarkan lebih dari US$3 juta untuk menambahkan kendaraan terbaru ini ke koleksinya.

Foto: Bugatti.

Semua unggahan Bugatti mengenai mobil ini memberikannya penekanan sebagai “Chiron 1.500 HP terakhir.” Dengan kata lain, ini adalah contoh standar terakhir dari model yang akan dibentuk. Hal ini berarti bahwa produksi Chiron belum sepenuhnya berakhir, namun sudah memasuki tahap akhir. Ini juga mengindikasikan bahwa contoh-contoh terakhir yang keluar dari pabrik Molsheim Bugatti seharusnya istimewa—bahkan mungkin unik—atau, setidaknya, dilengkapi dengan mesin W-16 yang mampu menghasilkan lebih dari 1.500 tenaga kuda.

Klik di sini untuk melihat lebih banyak foto dari Bugatti Chiron 1.500 HP terakhir.

Related posts

Lebih dari Sekadar EV

Ferrari Dino 246 GTS Eks “Goddes of Pop” Dilelang

“How Do You Bentley?”: Kampanye Kemewahan Bentley Motors